PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA SD/MI BERBASIS KOMPETENSI DAN BERKONTEKS CERITA RAKYAT SUMATERA UTARA

Armanto, Dian and Umar, Azhar and Kartono, Gamal (2008) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA SD/MI BERBASIS KOMPETENSI DAN BERKONTEKS CERITA RAKYAT SUMATERA UTARA. Project Report. FMIPA Unimed, Medan.

[thumbnail of Fulltext.pdf]
Preview
Text
Fulltext.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan menemukan model pembelajaran matematika berdasarkan kurikulum berbasis kompetensi (KBK) untuk meningkatkan kualitas pembelajaran matematika di tingkat dasar di Sumatera Utara. Model ini dibangun berdasarkan konteks cerita rakyat Sumatera Utara. Tujuan khusus penelitian ini adalah; a. menganalisa tujuan belajar matematika dalam upaya merumuskan kompetensi yang dituntut dalam setiap pokok bahasan matematika di tingkat dasar. b. mengembangkan model pembelajaran matematika berdasarkan konteks cerita rakyat Sumatera Utara. Mengujicobakan rancangan model pembelajaran dan menyusun panduan untuk guru dan siswa dalam membelajarkan matematika di tingkat dasar. Penelitian ini menggunakan penelitian pengembangan (Developmental Research). Subyek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas V SD/MI negeri dan swasta di Sumatera Utara yang diambil secara acak proporsional yaitu dari Kabupaten Deli Serdang, Kodya Medan, Kabupaten Simalungun, Kodya Tebing Tinggi, dan Kabupaten Asahan.Penelitian ini dilakukan 3 (tiga) tahap. Pada tahap I ini dilakukan identifikasi kompetensi matematika berdasarkan KBK dan dikembangkan model pembelajaran yang berkonteks cerita rakyat Sumatera Utara. Tahap pertama ini menghasilkan Model Awal pembelajaran matematika basil yang ditargetkan pada tahap I adalah rumusari kompetensi bermatematika dan Model Awal pembelajaran matematika yang diduga efektif, efisien dan Berkonteks cerita rakyat Sumatera Utara. Model pembelajaran matematika ini tersusun dalam bentuk Buku Siswa, Buku Kerja Siswa, dan Buku Panduan Guru. Pada tahap II, Model Awal ini diujicobakan di beberapa sekolah di Kodya Medan dan Kabupaten Deli Serdang, Pada tahap III, Model Ujiceba ini diterapkan di sekolah lain di Kabupaten Simalungun Kodya Tebing Tinggi, dan Kabupaten Asahan dan diorientasikan pada pengembangan alat bantu pembelajaran matematika, panduan penggunaannya, dari teknik evhluasi proses dan hasil belajamya.Adapun hasil penelitian tahap l ini menyimpulkan bahwa: 1) rumusan kompetensi dan hasil beiajar sudah cukup baik untuk dijadikan panduan tujuan pembelajaran dalam model ini, 2) alur pembelajaran yang dikembangkan sudah sesuai dengan Kurikulum 2002 dan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR), 3) model pembelajaran yang disusun dalam bentuk Buku Siswa, Buku Panduan Guru, Buku Kerja Siswa sudah sesuai dengan; konteks Mita rakyat Sumatera Utara, tingkat kesulitan yang dikehendaki, soal kontekstual yang mengandung konsep matematika, materi matematika, angka yang dilibatkan, dan kalimat yang digunakan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information: 500 Arm p
Keywords: Kurikulum; Kompetensi; Matematika realistik; Model pembelajaran; Pendidikan matematika
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 21 Sep 2016 19:17
Last Modified: 28 Oct 2016 09:26
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/19755

Actions (login required)

View Item
View Item