Nasrun (2014) EFEKTIVITAS PENDEKATAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DALAM MENINGKATKAN CRITICAL THINKING PADA MAHASISWA BK REGULER. Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan Paedagogi, 06 (11). pp. 509-518. ISSN 2085-9880
Fulltext.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Reviewer.pdf - Published Version
Download (747kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas pendekatan pembelajaran kontekstual terhadap kemampuan berpikir kritis mahasiswa. Teori kemampuan berpikir kritis serta teori pendekatan pembelajaran konteksual akan digunakan sebagai acuan dalam penelitian ini. Prosedur penelitian akan menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Data diperoleh dengan mengunakan Skala Kemampuan Berpikir Kritis dengan menerapakan pendekatan pembelajaran konteksual. Data yang terkumpul kemudian dianalisa dengan menggunakan analisis menggunakan menggunakan pengelolaan kuantitatif.
Pada saat pretest dilakukan mahasiswa yang telah menunjukkan indikator yang sesuai dengan kemampuan berpikir kritis sejumlah 4 orang (11%) dan mahasiswa yang belum tuntas sejumlah 32 orang (89%), dengan nilai rata-rata kelas 67. Sedangkan pada saat siklus I dilakukan mahasiswa yang telah menunjukkan indikator yang sesuai dengan kemampuan berpikir kritis sejumlah 17 orang (47,3%) dan mahasiswa yang belum tuntas sejumlah 32
orang (52,7%), dengan nilai rata-rata kelas 74,2. Pada saat siklus II dilakukan mahasiswa yang telah menunjukkan indikator yang sesuai dengan kemampuan berpikir kritis meningkat menjadi sejumlah 34 orang (95%) dan mahasiswa
yang belum tuntas sejulhlah 2 orang (5%), dengan nilai rata-rata kelas 80,4. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pendekatan pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan kemampuan befpikir kritis pada mahasiswa BK reguler B.
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | Pendekatan kontekstual; Berpikir kritis; Model pembelajaran |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 01 Sep 2016 11:00 |
Last Modified: | 06 Sep 2016 04:40 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/14951 |