Tarigan, Tabita (2014) PERBEDAAN HASIL PERAWATAN WAJAH UNTUK KULIT BERJERAWAT DENGAN MENGGUNAKAN MASKER TRADISIONAL TEMULAWAK DAN TEMUGIRING PADA SISWA SMK NEGERI 8 MEDAN. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 16 (02). pp. 67-72. ISSN 0854-7468
Full Text, Cover.pdf - Published Version
Download (750kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Hasil perawatan wajah untuk kulit berjerawat dengan menggunakan masker tradisional temulawak; (2) Hasil perawatan wajah untuk kulit berjerawat dengan menggunakan masker tradisional temugiring; (3) Hasil yang terbaik untuk kulit berjerawat dengan menggunakan masker tradisional temulawak dan temugiring. Lokasi penelitian SMK Negeri 8 Medan. Penelitian ini adalah penelitian metode eksperimen yakni untuk melihat perbedaan dua variabel yaitu Hasil masker tradisional temulawak (X_1) dan Hasil masker tradisional temugiring (X_2). Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI Jurusan Tata Kecantikan Kulit SMK Negeri 8 Medan sebanyak 35 siswa.Instrumen yang digunakan yaitu dengan menggunakan lembar pengamatan. Analisis data menggunakan statistik eksperimen yaitu dengan cara menghitung rata – rata skor atau mean (M), Standart Deviasi(S) dan varians(α^2). Dari hasil penelitian ditemukan hasil perawatan wajah setelah diberi perlakuan yaitu rata – rata skor 2,62 dan 2,32 dengan standar deviasi sebesar 0,297 dan 0,235, dan F_hitung<F_tabel = 4,03<6,39. Pada taraf signifikansi 5%.Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil perawatan wajah untuk kulit berjerawat dengan menggunakan masker tradisional temulawak dan temugiring.Di sarankan guru SMK Negeri 8 Medan agar memanfaatkan bahan tradisional untuk perawatan wajah kulit berjerawat.
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | - |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools R Medicine > RL Dermatology |
Divisions: | Fakultas Teknik |
Depositing User: | Mr Renaldi Syafaruddin Akbar |
Date Deposited: | 14 Apr 2016 09:50 |
Last Modified: | 15 Apr 2016 03:43 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/1224 |