Nasution, Haris and Sinaga, Nelson (2014) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING(PBL) TERHADAP HASIL BELAJAR MERAKIT PERSONAL COMPUTER(PC) PADA SISWA KELAS X TEKNIK KOMPUTER JARINGAN DI SMK NEGERI 1 TANJUNG PURA. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 15 (01). pp. 79-95. ISSN 0854-7468
Cover.pdf
Download (292kB) | Preview
Redaction.pdf
Download (316kB) | Preview
FullText.pdf - Published Version
Download (354kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar Merakit Personal Computer (PC) pada pokok bahasan Merencanakan kebutuhan dan Spesifikasi Personal Computer (PC) yang diajar dengan menggunakan Strategi Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri 1Tanjung Pura tahun ajaran 2013/2014.Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas X Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri 1 Tanjung Pura tahun ajaran 2013/2014. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas X TKJ yang berjumlah 74 orang. Teknik pengambilan sampel digunakan dengan cara teknik random, dimana yang terpilih sebagai kelas eksperimen (kelas yang menggunakan Strategi Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) adalah kelas X TKJ 1 yang berjumlah 37 siswa, sedangkan yang terpilih sebagai kelas kontrol (kelas yang menggunakan Strategi Pembelajaran Ekspositori) adalah kelas X TKJ 2 yang juga berjumlah 37 siswa. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Teknik pengumpulan data dijaring dengan menggunakan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah validitas test, indeks kesukaran soal, reliabilitas test, pengolahan data, dan teknik analisis data. Penelitian ini dilakukan selama 3 pertemuan. Hasil belajar siswa pada pokok bahasan merencanakan Kebutuhan dan Spesifikasi PC yang diajar dengan menggunakan Strategi Pembelajaran Strategi Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) memiliki skor rata-rata 24.027 sedangkan dengan menggunakan Strategi Ekspositori memiliki skor rata-rata 16,648. Secara statistik dengan menggunakan uji-t disimpulkan bahwa hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan Strategi Pembelajaran Strategi Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan Strategi Ekspositori pada pokok bahasan Merencanakan kebutuhan dan Spesifikasi PC di kelas X SMK Negeri 1 Tanjung Pura Tahun Ajaran 2013/ 2014, hal ini dibuktikan dari hasil pengujian hipotesis dimana thitung> ttabel yaitu 13.77>1.66
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | Strategi Pembelajaran; Problem Based Learning; Ekspositori; Merakit Personal Computer; Hasil Belajar |
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources |
Divisions: | Fakultas Teknik |
Depositing User: | Mr Aris Hadiana |
Date Deposited: | 01 Apr 2016 01:29 |
Last Modified: | 01 Apr 2016 01:29 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/1053 |