Akhmad, Imran (2011) PENINGKATAN SPIKE BOLAVOLI SUATU EKSPERIMEN TENTANG METODE LATIHAN BEBAN DAN RASA PERCAYA DIRI PADA KLUB BOLAVOLI DELI PUTRA(2008). Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 17 (66). pp. 45-53. ISSN 0852-2715
Cover,FullText.pdf - Published Version
Download (488kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan peningkatan spike bolavoli yang menggunakan metode latihan beban. Metode latihan beban yang dimaksud adalah; (1) metode latihan beban sistem sirkuit dan (2) metode latihan sistem set selanjutnya rasa percaya diri terdiri dari; (1) rasa percaya diri tinggi dan (2) rasa percaya diri rendah. Selain itu tujuan penelitian ini juga untuk mengetahui interaksi antara metode latihan dan rasa percaya diri terhadap peningkatan spike bolavoli. Penelitian ini dilaksanakan di GOR Bolavoli Kota Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara, menggunakan metode eksperimen dengan rancangan 2 x 2 dan sampel sebanyak 40 orang. Teknik analisis yang dipergunakan adalah analisis varians dua arah kemudian dilanjutkan dengan Uji Tukey pada taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa : (1) Secara keseluruhan terdapat perbedaan yang signifikan antara metode latihan beban sistem sirkuit dengan metode latihan beban sistem set terhadap peningkatan spike bolavoli (F0 = 8,03 > Ft = 4,09), (2) Untuk rasa percaya diri tinggi, metode latihan beban sistem sirkuit lebih baik dibanding dengan metode latihan sistem set terhadap peningkatan spike bolavoli, (3) Untuk rasa percaya diri rendah, metode latihan beban sistem set lebih baik dibanding dengan metode latihan beban sistem sirkuit terhadap peningkatan spike bolavoli, (4) Terdapat interaksi antara metode latihan beban dengan rasa percaya diri terhadap peningkatan spike bolavoli (Fo interaksi (FAB) = 29,41 > Ft = 4,09).
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | Latihan Beban; Rasa Percaya Diri; Peningkatan Spike |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga |
Depositing User: | Mr Aris Hadiana |
Date Deposited: | 30 Mar 2016 05:05 |
Last Modified: | 30 Mar 2016 05:05 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/1015 |