PENINGKATAN STRATEGI COPING STRES MELALUI RELAKSASI URAT DILAKUKAN MAHASISWA DIBIMBING DOSEN PEMBIMBING AKADEMIK DI JURUSAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN DAN BIMBINGAN UNIMED

Dewi, Rosmala and Nuraini, A. (2011) PENINGKATAN STRATEGI COPING STRES MELALUI RELAKSASI URAT DILAKUKAN MAHASISWA DIBIMBING DOSEN PEMBIMBING AKADEMIK DI JURUSAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN DAN BIMBINGAN UNIMED. Project Report. FIP Unimed.

[thumbnail of Fulltext.pdf]
Preview
Text
Fulltext.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview

Abstract

Mahasiswa memerlukan strategi coping stres di dalam kehidupannya yang semakin kompleks, tuntutan-tuntutan lingkungan keluarga, pertemanan, tantangan teknologi, perubahan nilai keyakinan yang menyebabkan mahasiswa harus melakukan pengambilan keputusan dengan tepat, jika dia dalam kondisi bimbang atau tidak tegas dalam pengambilan keputusan dapat menyebabkan mahasiswa berrnasalah. Tujuan penelitian ini (1) mengetahui tingkat masalah mahasiswa yang dibimbing peneliti di jurusan psikologi pendidikan dan bimbingan Unimed., (2) mengetahui efektifitas relaksasi untuk memberi semangat menyelesaikan tugas perkuliahan. (3) meningkatkan strategi coping stres pada diri mahasiswa melalui relaksasi urat dibimbing oleh dosen pembimbing akademik. Strategi coping stres adalah kiat mahasiswa untuk memanajemen tingkah laku kepada pemecahan masalah yang paling sederhana dan realistic, berfungsi untuk membebaskan diri dari masalah yang nyata maupun tidak nyata. Diukur mealui indikator (1) mencari informasi yang relevan dengan masalah, (2) melakukan tindakan menyelesaikan masalah, (3) bersikap kehati-hatian sebelum melakukan sesuatu, (4) mencari dukungan emosi dari sahabat dan keluarga, (5) melakukan aktivitas yang disenangi (olahraga atau nonton) untuk mengalihkan perhatian dari masalah, (6) menilai situasi yang menimbulkan stres. Penelitian ini dilakukan selama 4 bulan mulai dari Juli s/d Oktober di jurusan Bimbingan dan Konseling (BK), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Unimed. Rancangan tindakan menggunakan model Kemis & Taggart dengan 4 komponen penelitian tindakan Yakni : (1) Perencanaan, (2) tindakan, (3) observasi, (4) refleksi. Peneitian tindakan ini dilakukan dua siklus. Penelitian dilakukan oleh dosen PA bagi mahasiswa yang dibimbing sebanyak 17 orang. Hasil Penelitian menunjukkan masalah prasyarat penguasaan materi pelajaran 43%, Keterampilan belajar 48% Sarana belajar 22%, Diri pribadi mahasiswa 40%, Lingkunganbelajar 20%. Melalui relaksasi dapat meningkatkan strategi coping stres mahasiswa, dibuktikan dengan berbagai pesan dan kesan mahasiswa setelah mengikuti relaksasi, seperti berikut. (1) Sete1ah relaksasi terasa pikiran tidak ada beban, semangat rnenghadapi ujian. dan dapat rnengerjakan tugas - tugas perkuliahan. (2) Semangat menghadapi ujian sore ini. (3) Otot yang tegang menjadi rileks, rasa capek berkurang, (4) Muncul semangat baru untuk beraktivitas, tepat sekali bagi kami yang ingin ujian sore nanti, (5) Sebaiknya relaksasi ini diberikan pada semua mahasiswa. Dampak dari kegiatan research grant mahasiswa lebih mudah menyelesaikan berbagai persoalan kehidupannya, mahasiswa lebih tenang dalam mengambil keputusan untuk menyelesaikan persoalan belajar, pertemanan, kehidupan dalam kos-kosan. Hal ini terlihat dari saran dan kesan, mahasiswa berharap kegiatan ini terus berlangsung. Disarankan bagi dosen PA yang lain ,untuk melakukan bantuan bagi mahasiswa yang bermasalah dengan melatih mahasiswa melakukan relaksasi.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information: 370.152 3 Dew p
Keywords: Relaksasi; Strategi coping stres; Penyangkalan; Fantasi; Rasionalisasi; Yoga; Meditasi; Hipnosa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF636 Applied psychology
L Education > LB Theory and practice of education > LB1050 Educational Psychology
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 21 Sep 2016 19:17
Last Modified: 27 Jan 2017 08:52
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/19825

Actions (login required)

View Item
View Item