FUNGSI MUAL TIO PADA MARGA-MARGA BATAK TOBA DI DESA CINTA DAME KECAMATAN SIMANINDO KABUPATEN SAMOSIR

Sidauruk, Wirma Juni (2014) FUNGSI MUAL TIO PADA MARGA-MARGA BATAK TOBA DI DESA CINTA DAME KECAMATAN SIMANINDO KABUPATEN SAMOSIR. Undergraduate thesis, UNIMED.

[thumbnail of 1. NIM 3103122061 COVER.pdf]
Preview
Text
1. NIM 3103122061 COVER.pdf - Published Version

Download (150kB) | Preview
[thumbnail of 2. NIM 3103122061 LEMBAR PERSETUJUAN.pdf]
Preview
Text
2. NIM 3103122061 LEMBAR PERSETUJUAN.pdf - Published Version

Download (789kB) | Preview
[thumbnail of 3. NIM 3103122061 ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
3. NIM 3103122061 ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[thumbnail of 4. NIM 3103122061 KATA PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
4. NIM 3103122061 KATA PENGANTAR.pdf - Published Version

Download (262kB) | Preview
[thumbnail of 5. NIM 3103122061DAFTAR ISI.pdf]
Preview
Text
5. NIM 3103122061DAFTAR ISI.pdf - Published Version

Download (368kB) | Preview
[thumbnail of 6. NIM 3103122061 DAFTAR TABEL.pdf]
Preview
Text
6. NIM 3103122061 DAFTAR TABEL.pdf - Published Version

Download (125kB) | Preview
[thumbnail of 7. NIM 3103122061 DAFTAR GAMBAR.pdf]
Preview
Text
7. NIM 3103122061 DAFTAR GAMBAR.pdf - Published Version

Download (124kB) | Preview
[thumbnail of 8. NIM 3103122061 BAB I.pdf]
Preview
Text
8. NIM 3103122061 BAB I.pdf - Published Version

Download (337kB) | Preview
[thumbnail of 12. NIM 3103122061 BAB V.pdf]
Preview
Text
12. NIM 3103122061 BAB V.pdf - Published Version

Download (211kB) | Preview
[thumbnail of 13. NIM 3103122061 DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
13. NIM 3103122061 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (50kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui fungsi Mual Tio pada marga-marga Batak Toba dengan mengambil daerah penelitian di Desa Cinta Dame Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk memahami dan menafsirkan makna dari suatu peristiwa interaksi tingkah laku manusia sehingga dapat memberikan gambaran sistematis. Penelitian ini memakai subjek dan objek penelitian sebagai pengganti dari sampel dan populasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan studi kepustakaan. Hasil penelitian ini adalah marga-marga Batak Toba yang mempercayai nilai keramat dari Mual Tio sebagai warisan dari nenek moyang pendahulu mereka. Mual Tio merupakan sumber mata air yang dimiliki oleh marga-marga Batak Toba dan berada di tempat yang berbeda. Setiap Mual Tio pada marga memiliki sejarah yang berbeda tergantung pada bagaimana Ompung ( leluhur ) setiap marga menemukan Mual Tio. Tempat ini bukan tempat yang bisa untuk dikunjungi setiap orang,hal ini dikarenakan hanya marga tertentu dan berkepentingan saja yang bisa berkunjung dan mengambil Mual Tio contohnya Mual Tio marga Sidauruk yakni Mual Tio Si Tukko hanya bisa diambil oleh marga Sidauruk. Selain itu Marga-marga Batak Toba meyakini bahwa tempat Mual Tio didiami oleh leluhur pendahulu mereka sehingga apabila keturunan dari leluhur pendahulu ingin mengambil Mual Tio melakukan beberapa tahap ritual untuk menunjukkan rasa hormat dan menghargai leluhur dari marga Batak Toba yang memiliki Mual Tio tersebut. Di samping itu Mual Tio memiliki fungsi bagi kehidupan,selain dari Mual Tio merupakan air bersih di mana pada umumnya air berfungsi sebagai pemuas dahaga, Mual Tio memiliki fungsi sosial budaya dan fungsi spiritual yakni dengan meyakini dan mempercayai keberadaan dan mengandung unsur magic dari Mual Tio memiliki hubungan dengan batin dan jiwa manusia,apabila mengkonsumsi Mual Tio maka harapan yang diinginkan bisa berjalan dengan baik yang diminta pada Tuhan melalui leluhur nenek moyang pendahulu. Dengan demikian bagi orang yang mempercayai akan hal tersebut akan menjaga baik tempat Mual Tio dengan memperbaiki lokasi sekitar Mual Tio agar terlihat bersih dan nyaman untuk dikunjungi sehingga hal ini menjadi salah satu faktor mempererat hubungan sesama yang satu marga sekaligus satu leluhur yang memiliki tempat Mual Tio ( samual ) yang sama untuk lebih sama-sama untuk menjaga dan menghormati serta menghargai warisan leluhur mereka agar menjadi tempat yang sakral dan menjaga kekeramatan dari tempat Mual Tio.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: 291.4 Sid f
Uncontrolled Keywords: Tempat Kramat; Masyarakat Batak Toba; Marga; Religi; Simbol
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religions. Mythology. Rationalism
G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology > GN301 Ethnology. Social and cultural anthropology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Antropologi
Depositing User: Mrs Cecilia Tampubolon
Date Deposited: 02 Sep 2016 04:13
Last Modified: 30 Sep 2016 07:44
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/18299

Actions (login required)

View Item
View Item