MANAJEMEN PENDIDIKAN

Hartani, A.L (2011) MANAJEMEN PENDIDIKAN. Laksbang PRESSindo, Yogyakarta. ISBN 978-979-26-8544-2

[thumbnail of Fulltext.pdf]
Preview
Text
Fulltext.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Sejak tahun 1990-an, penamaan studi manajemen pendidikan di Indonesia bisa dibilang lebih populer dibandingkan dengan administrasi pendidikan. Esensi kedua studi tersebut sebetulnya nyaris sama, persoalan terletak pada sudut pandang (paradigma) yang digunakan. Di Barat sendiri juga demikian, para profesional pendidikan di Amerika Serikat lebih suka menggunakan istilah manajemen pendidikan.Ruang lingkup studi manajemen pendidikan pada hakikatnya sangat luas, seluas ruang lingkup dan pengertian pendidikan yang dilekatkannya. Namun demikian, tidak mungkin rasanya menempatkan seluruh kajian dalam satu judul buku yang disebut manajemen pendidikan. Oleh karena itu setiap penulis akan mengambil sikap untuk memilih kajian yang dipandang relevan dan bermanfaat sebagai pengetahuan yang sifatnya general. Sebagai suatu pengantar, buku berjudul Manajemen Pendidikan inipun juga begitu, tidak mencakup keseluruhan esensi manajemen pendidikan melainkan dibatasi pada pembahasan deskripsi tertentu saja berbasis sudut pandang sistem pendidikan di Indonesia.Tujuan penulisan buku ini adalah untuk mengenalkan secara umum konsep manajemen pendidikan berdasarkan sudut pandang sistem pendidikan nasional. Harapannya ialah agar para siswa dan praktisi, terutama yang mnedalami kajian pendidikan dapat mengambil manfaat bahwa operasionalisasi pendidikan tidak akan mencapai tujuannya tanpa ditangani melalui manajemen yang solid.

Item Type: Book
Additional Information: 371.200 6 Har m
Uncontrolled Keywords: Manajemen peserta didik; Manajemen kurikulum; Manajemen sarana dan prasarana
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education > LB2341 Supervision and administration. Business management
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education > LB2361 Curriculum
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 30 Mar 2016 07:01
Last Modified: 22 Apr 2016 03:59
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/1614

Actions (login required)

View Item
View Item