INOVASI HIDROPONIK RUMAHAN RANGKA BAJA RINGAN UNTUK PENINGKATAN KETAHANAN PANGAN MASYARAKAT

Karya Tulis (2021) INOVASI HIDROPONIK RUMAHAN RANGKA BAJA RINGAN UNTUK PENINGKATAN KETAHANAN PANGAN MASYARAKAT. EC00202167093, 21 November 2021.

[thumbnail of Report.pdf]
Preview
Text
Report.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pada masa sekarang in, World Health Organization (WHO) telah
menetapkan virus Corona atau COVID-19 sebagai pandemi karena telah
menyebar ke lebih dari 100 negara di dunia. WHO sendiri mendefinisikan pandemi
sebagai situasi ketika populasi seluruh dunia ada kemungkinan akan terkena
infeksi ini dan berpotensi sebagian dari mereka jatuh sakit. (Irawan, 2020).
Pandemi merujuk pada penyakit yang menyebar ke banyak orang di beberapa
negara dalam waktu yang bersamaan (National Geographic, 2020). Penularan
virus ini sangat cepat dan telah menjangkiti ke wilayah lain di China bahkan ke
212 negara lain di berbagai teritori, termasuk Indonesia dan 2 alat angkut
internasional (Worldodometer, 2020).
Kebutuhan pangan juga berubah pada masa pandemi Covid-19.
Organisasi Pangan Dunia atau Food and Agriculture Organization (FAO)
menyampaikan akan adanya ancaman kelangkaan pangan di masa pandemi
Covid-19 (Utami, 2020). Pada masa pandemi virus Corona (Covid-19) di wilayah
Indonesia juga menyebabkan kebutuhan pangan berubah. Kebutuhan pangan
berubah disebabkan oleh perekonomian masyarakat yang memburuk akibat
pandemi Covid-19. Banyak masyarakat daya belinya menurun untuk memenuhi
kebutuhan pangannya. Hal ini dikarenakan banyak masyarakat yang
diberhentikan (di PHK) dari tempatnya bekerja. Selain itu juga ada masyarakat
yang masih bekerja namun pendapatannya menurun.
Pemerintah melakukan himbauan kepada masyarakat untuk melakukan
pembatasan interaksi sosial atau social distancing terkait dengan adanya
penyebaran covid-19. Adanya aturan ini membuat para pekerja dan buruh pabrik
terpaksa diam di rumah, dikurangi gajinya, dan beberapa perusahaan melakukan
PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) padahal masih produktif untuk bekerja (Mardiyah & Nurwati, 2020). Dampak secara Ekonomi semakin nyata dengan
menurunnya nilai tukar rupiah terhadap dolar (Hanoatubun, 2020). Hal ini
berdampak pada sektor ekonomi baik menengah, sektor informal paling banyak
terasa dampaknya (Nurhayati & Aji, 2020). Saiful Mujani Research and
Consulting (SMRC) melakukan survei tentang Pendapatan Masyarakat selama
Pandemi Covid-19 terhadap 1,2 ribu responden yang tersebar di 34 provinsi di
Indonesia pada 9-12 April 2020. Sebanyak 70% responden mengatakan
pendapatan kotor rumah tangganya turun dalam satu bulan terakhir akibat
pandemi Covid-19. Sementara itu, sisanya masih punya pendapatan yang sama
(27%), bahkan ada yang mengalami kenaikan (1%).

Item Type: Patent
Keywords: hidroponik; baja ringan; ketahanan pangan
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK452 Electric apparatus and materials. Electric circuits. Electric networks
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Mrs Catur Dedek Khadijah
Date Deposited: 24 Jun 2023 23:47
Last Modified: 24 Jun 2023 23:47
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/53319

Actions (login required)

View Item
View Item