PENERAPAN MODEL SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH BERBANTUAN ICT UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU DALAM PEMBELAJARAN DARING

Rahman, Arif and Sutopo, Adi and Mulyana, Dadang and Bintang, Salman (2022) PENERAPAN MODEL SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH BERBANTUAN ICT UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU DALAM PEMBELAJARAN DARING. In: Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat, 14 September 2022, Seminar dalam Jaringan LPPM Universitas Negeri Medan.

[thumbnail of Article.pdf]
Preview
Text
Article.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan PKM ini adalah menerapkan model supervisi akademik kepala sekolah berbantuan ICT untuk membantu guru-guru dalam meningkatkan kemampuan pembelajaran daring. Supervisi
merupakan tugas kepala sekolah untuk membina guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran yang dampaknya akan meningkatkan mutu lulusan. Saat ini dalam masa pandemik
covid-19 maupun kedepan pembelajaran daring akan sangat membantu siswa memahami pelajaran, untuk itu guru dituntut kreatif dan penuh dedikasi dalam mengembangkan pembelajarannya dengan metode pembelajaran daring. Untuk mencapai tuntutan tersebut perlu dicari suatu pola tindakan kepala sekolah dalam melakukan supervisi berbantuan ICT. Untuk itulah maka diperlukan suatu penelitian tindakan yang sebelumnya dibuat pola pembinaan dengan model supervisi akademik berbatuan ICT. Kenapa ICT tentunya dengan bantuan ICT supervisi dapat dilakukan lebih leluasa, tidak dibatasi ruang dan waktu dalam kegiatan supervisinya. Untuk mencari pola supervisi tersebut dilakukan melalui pengembangan pola pembinaan suoervisi dengan berbantuan ICT dan selanjutnya dilakukan penelitian tindakan sekolah (PTS), sampai ditemukan suatu pola yang efektif dan efisien dalam mencapai hasil peningkatan kemampuan guru dalam pembelajaran daring. Produk yang utama dari penelitian ini adalah suatu pola supervisi akademik berbasis ICT yang efektif dan efisien.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Supervisi Akademik; Peningkatan Kompetensi; Pembelajaran Daring.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1705 Education and training of teachers and administrators
Divisions: Lembaga Penelitian
Depositing User: Cut Lidya Mutia
Date Deposited: 06 Feb 2023 03:16
Last Modified: 08 Feb 2023 01:49
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/50397

Actions (login required)

View Item
View Item