SINTESIS DAN KARAKTERISASI PEREKAT POLIURETAN DENGAN VARIASI KOMPOSISI POLIOL DAN MDI MENGGUNAKAN MINYAK BIJI KARET ALAM (HEVEA BRASILIENSIS)

Tussyifa, Laila (2017) SINTESIS DAN KARAKTERISASI PEREKAT POLIURETAN DENGAN VARIASI KOMPOSISI POLIOL DAN MDI MENGGUNAKAN MINYAK BIJI KARET ALAM (HEVEA BRASILIENSIS). Undergraduate thesis, UNIMED.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perekat poliuretan dibuat dengan mencampurkan minyak biji karet dengan PEG sampai homogen, lalu dicampurkan dengan MDI sambil dialiri gas nitrogen pada suhu kamar dan campuran diaduk selama ± 1 menit. Jenis PEG yang dipakai adalah PEG 1000, sumber poliolnya adalah Minyak Biji Karet, dan sumber isosianatnya adalah MDI (4,4-Diphenilmetan diisosianat). Poliol dari minyak biji karet dihasilkan dari metode maserasi dengan pelarut n-heksana. Hasil maserasi dari 2 kg biji karet diperoleh kadar minyak biji karet sebesar 12,33 %. Hasil karakterisasi poliol dari minyak biji karet melalui spektrofotometer FT-IR menunjukkan adanya bilangan gelombang pada daerah serapan 3302,13 cm-1 yang merupakan serapan ulur gugus –OH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa poliol dari minyak biji karet dapat digunakan untuk membuat perekat poliuretan. Hasil karakteristik sifat fisik perekat poliuretan terbaik pada variasi SP:PEG:MDI (3:1:2) adalah kental, berwarna kuning kecoklatan, dan cepat mengeras. Karakterisasi perekat poliuretan yang dilakukan dengan uji FT-IR memberikan spektrum yang sesuai. Hal ini menunjukkan telah terbentuknya gugus uretan dari poliuretan. Karakterisasi perekat poliuretan dengan uji tarik menghasilkan kekuatan tarik maksimal pada perbandingan SP:PEG:MDI (1:1:2) sebesar 123,97 x 104 N/m2 dengan perpanjangan sebesar 22 %.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDK
Thesis advisorSutiani, Ani19680730 199203 2 001
Call Number: SK-2017 KIM 152
Keywords: Minyak Biji Karet ;Poliuretan ;Perekat ;MDI (4,4-Diphenilmetan diisosianat) ;PEG (Polietilen Glikol)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD241 Organic chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Mr Maknun
Date Deposited: 01 Aug 2017 11:09
URI: http://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/25109

Actions (login required)

View Item View Item